Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Kisi-Kisi Soal Penilaian Akhir Semester 1 (PAS) Kelas 5 Mapel Bahasa Jawa

Kisi-Kisi Soal Penilaian Akhir Semester 1 (PAS) Kelas 5 Mapel Bahasa Jawa

SekolahDasar.Net akan membagikan kisi-kisi soal Penilaian Akhir Semester (PAS) semester ganjil kelas 5 muatan lokal Bahasa Jawa. Kisi-kisi ini sebagai dasar pembuatan soal PAS Bahasa Jawa kelas 5 semester 1. Kompetensi Dasar (KD) Bahasa Jawa yang diujikan pada PAS kelas 5 semester 1 Kurikulum 2013 (K13) adalah sebagai berikut:

3.1 Mengenal, memahami, dan mengidentifikasi teks narasi atau deskripsi.
3.2 Mengenal, memahami, dan mengidentifikasi teks tentang peristiwa faktual secara lisan dan tulis.
3.3 Mengenal, memahami, mengidentifikasi berbagai ragam gaya bahasa
3.4 Mengenal, memahami, dan mengidentifikasi tembang macapat sesuai dengan kaidah.

Berikut Indikator Soal PAS Mapel Bahasa Jawa Kelas 5 Semester 1

Siswa dapat menjawab pertanyaan berdasarkan teks yang disajikan.
Disajikan beberapa gambar permainan, siswa dapat menentukan contoh permainan modern dengan benar.
Disajikan beberapa teks bacaan, siswa dapat menentukan teks narasi dengan benar.
Disajikan beberapa ciri teks bacaan, siswa dapat menentukan  ciri dari teks narasi dengan benar.
Siswa dapat menentukan ciri dari teks pawarta.
Siswa dapat menjelaskan pengertian salah satu jenis pawarta.
Siswa dapat menyebutkan jenis pawarta.
Siswa dapat menentukan jenis basa rinengga berdasarkan pengertian yang disajikan.
Siswa dapat melengkapi kalimat rumpang dengan menggunakan tembung camboran yang tepat.
Siswa dapat melengkapi kalimat rumpang dengan menggunakan tembung camboran tugel yang tepat.
Siswa dapat melengkapi kalimat rumpang dengan menggunakan tembung entar yang tepat.
Siswa dapat menentukan salah satu tembang macapat dengan benar.
Siswa dapat menentukan yang tidak termasuk dalam paugeran tembang macapat.
Siswa dapat menentukan nama tembang macapat yang disajikan paugerannya.
Disajikan tembang pucung, siswa dapat menjawab pertanyaan dari tembang. 
Siswa dapat menyebutkan salah satu ciri teks narasi.
Siswa dapat mennetukan jenis teks berdasarkan teks yang disediakan.
Siswa dapat menyebutkan pekerjaan orang yang mencari berita.
Siswa dapat menentukan jenis pawarta berdasarkan deskripsi yang diberikan.
Siswa dapat menjelaskan maksud dari H pada unsur-unsur penulisan berita.
Siswa dapat melengkapi kalimat rumpang dengan tembung saroja yang tepat.
Siswa dapat melengkapi kalimat rumpang dengan tembung camboran yang tepat.
Siswa dapat menjelaskan makna tembung entar pada kalimat dengan tepat.
Siswa dapat menyebutkana banyak tembang macapat dengan benar.
Siswa dapat menyebutkan guru wilangan dan guru suara pada baris lagu yang disajikan.
Siswa dapat membuat 1 paragraf tek narasi.
Siswa dapat menyebutkan jenis pawarta berdasarkan lingkungan geografis.
Siswa dapat  membuat kalimat menggunakan kata-kata yang disediakan.
Siswa dapat menyebutkan 5 judul tembang macapat.
Siswa dapat menentukan paugeran tembang macapat yang disajikan.

DOWNLOAD KISI-KISI SOAL PAS BAHASA JAWA KELAS 5

Selengkapnya kisi-kisi soal penilaian akhir semester ganjil kelas 5 mulok Bahasa Jawa yang berformat .pdf dapat didownload melalui link berikut ini:


Semoga file kisi-kisi soal PAS kelas 5 semester 1 muatan lokal Bahasa Jawa yang sesuai dengan K-13 di atas bermanfaat. Silahkan lihat juga Soal Penilaian Akhir Semester I Kelas 5 Mapel Bahasa Jawa K-13 + Kunci Jawaban