Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Program Semester Bahasa Indonesia Kelas 1 SD Kurikulum Merdeka

Program Semester Bahasa Indonesia Kelas 1 SD Kurikulum Merdeka

Di awal tahun pelajaran baru guru kelas 1 harus segera melengkapi administrasi atau perangkat pembelajarannya. Salah satu administrasi kelas pada Kurikulum Merdeka yaitu berupa Program Semester atau disingkat PROSEM.  SekolahDasar.Net akan membagikan Prosem Bahasa Indonesia Kelas 1 SD semester 1 dan 2 Kurikulum Merdeka.

Lihat juga : Alokasi Waktu dan Jadwal Pelajaran Kelas 1 SD Kurikulum Merdeka

Prosem SD Kelas 1 yang dibagikan merupakan perangkat ajar yang wajib dimiliki guru untuk menunjang keberhasilan dalam kegiatan Belajar Mengajar di kelas 1. Program semester Bahasa Indonesia Kelas 1 SD Kurikulum Merdeka berisi pembagian materi ajar atau Alur Tujuan Pembelajaran (ATP) sesuai dengan waktu yang telah ditentukan dalam kalender pendidikan.

Dalam struktur Kurikulum Merdeka penyusunan Program Semester atau Prosem Kelas 1 SD menggunakan pendekatan Mata Pelajaran. Prosem Bahasa Indonesia kelas 1 disusun selama kurun waktu satu semester yang berisi tema dan materi ajar untuk keperluan kegiatan belajar mengajar di kelas dan lapangan. Berikut rincian Alur Tujuan Pembelajaran (ATP) mata pelajaran Bahasa Indonesia kelas 1:

  1. Menyimak dan menanggapi bacaan tentang bunyi dan pancaindra secara lisan, mengenali abjad, merangkai suku kata yang diawali huruf ‘b’, menulis huruf ‘B’ dan ‘b,’ serta menulis namanya sendiri
  2. Menyimak dan menanggapi bacaan tentang tempat dan aturan bermain, mengenali tanda tanya dan tanda seru dalam kalimat, serta membaca dan menulis suku kata yang diawali dengan huruf ‘h’ dan ‘c’
  3. Menanggapi bacaan tentang cara menjaga kebersihan diri, membaca dan menulis suku kata yang diawali dengan huruf ‘k’
  4. Menyimak, menanggapi, dan menirukan gerakan pada bacaan tentang aneka gerak, melakukan instruksi serta membaca dan menulis suku kata yang diawali dengan huruf ‘l’ 
  5. Menyimak dan menanggapi bacaan tentang sikap baik kepada teman, mengenali tanda titik pada akhir kalimat serta membaca dan menulis kata-kata yang diawali dengan huruf ‘m’
  6. Menyimak dan menanggapi bacaan tentang keragaman di sekitar, membaca dan menulis kata yang diawali dengan huruf ‘g’
  7. Menyimak dan menanggapi bacaan tentang hidup hemat, membaca dan menulis kata yang sering ditemui sehari-hari
  8. Menyimak dan menanggapi bacaan tentang lingkungan dan pekerja di sekitar rumah, membaca dan menulis kata yang sering ditemui

Download Program Semester Bahasa Indonesia Kelas 1 SD Kurikulum Merdeka

Dengan penyusunan dan pembagian waktu di dalam Promes Bahasa Indonesia Kelas 1 yang tepat dapat mempermudah guru dalam melaksanakan pembelajaran. Seperti apa dan bagaimana tampilan dari Program Semester Kurikulum Merdeka Kelas 1 SD untuk mata pelajaran Bahasa Indonesia? Berikut Prosem Bahasa Indonesia Kurikulum Merdeka Kelas 1 Semester 1 dan Semester 2. File Prosem Bahasa Indonesia Kurikulum Merdeka Kelas 1 dapat didownload melalui link berikut ini:

PROMES B.INDO KLS 1 KURIKULUM MERDEKA

Contoh Promes Bahasa Indonesia Kelas I Kurikulum Merdeka di atas dapat guru gunakan selain sebagai referensi membuat prosem juga dapat guru gunakan untuk melengkapi administrasi mengajar. File Prosem Bahasa Indonesia Kurikulum Merdeka Kelas 1 Semester 1 dan Semester 2 tersebut dalam format Excel yang bisa Anda edit kembali menyesuaikan dengan kondisi sekolah. Semoga bermanfaat.