Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Patch 2.07 Aplikasi Dapodikdas Telah Dirilis

Patch 2.07 didownload dan instal untuk memperbarui aplikasi Dapodikdas.
Patch 2.07 didownload dan instal untuk memperbarui aplikasi Dapodikdas.
Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan kembali merilis Patch Aplikasi Pendataan Dapodikdas versi 2.07. Hal ini diumumkan di grup Info Pendataan Ditjen Dikdas. Patch 2.07 aplikasi Dapodikdas akan direlease tanggal 1 april 2014 dan dapat didownload di website Dapodik (Data Pokok Pendidikan).

"Segera akan di informasikan kembali jika sudah resmi release di infopendataan.dikdas.kemdikbud.go.id beserta prosedur / langkah-langkahnya" tulis Yusuf Rokhmat yang SekolahDasar.Net kutip dari grup Info Pendataan Ditjen Dikdas (01/04/2014).

Untuk update ke versi 2.07 sesuai harus berangkat dari versi aplikasi Dapodikdas 2.06. Prosedur update patch aplikasi Dapodikdas sama seperti update patch sebelumnya dan tidak ada bugs dalam patch (tidak ada kasus data hilang setelah patch terinstal).

Pada patch 2.07 aplikasi Dapodikdas, nantinya data nama dan tanggal lahir guru dan siswa akan di kunci atau tidak dapat di edit kembali. Tujuannya agar primary key terjaga atau konsisten dengan namanya. Oleh sebab itu sebelum mengupdate versi terbaru pastikan data tersebut sudah valid.